Minggu, 10 Juni 2012

Permainan Pramuka Part 1

 Permainan Pramuka Part 1


-Lompat Katak
Perlengkapan : Sebatang kapur
Jumlah pemain : bebas
Waktu : biasanya 10-15 menit
Manfaat : Gesit, konsentrasi, kebersamaan, kompak dan cerdas.
- Sebagai unsure hiburan
1. Anak-anak berdiri membentuk lingkaran dan di depan mereka digambar garis dengan kapur.
2. Tiap anak harus menyentuh garis tersebut.
3. Bila ada perintah “diair”, maka tiap orang melompat dengan kedua kakinya bersama-sama seperti katak, masuk ke garis lingkaran. Bila perintahnya “didarat”, maka tiap anak melompat mundur.
4. Perintah yang diberikan harus bervariasi, “diair, didarat, diair, diair”.
5. Satu atau dua orang anak akan melompat dan jelas mereka akan dikeluarkan. Permainan ini cukup popular dan menyenangkan.

-Mencari Teman
Peralatan : Ketas
Jumlah pemain : berapa saja
Waktu : bervariasi, tergantung jumlah pemain dan kemampu mengobservasi
Makna :  Melatih kemampuan mengobservasi, Memupuk inisiatif
1. Sebuah kertas yang diisi dengan nama-nama lucu (hewan atau sebagainya) yang nantinya menjadi kelompok mereka.
2. peserta membentuk lingkaran besar dan berbalik badan.
3. tangan peserta diletakkan di belakang, dan peserta dilarang bersuara.
4. tangan peserta dibuka dan diberi kertas nama-nama lucu tadi secara acak.
5. pesera melihat nama yang diterima oleh masing-masing peseta tanpa suara.
6. kemudian kertas tadi diletakkan di bibir mulut atau di gigit
7. peserta mencari teman sesuai dengan nama di kertas dengan cara menirukan gaya nama hewan yang ada di kertas tersebut tanpa bersuara.
8. Akan sangat lucu memperhatikan peserta-peserta.

- Tebak Rahasia
Peralatan : Kain yang lebar (sprei)
Jumlah pemain : semua pemain masuk dalam regu
Waktu : 10 menit
Makna : Teliti, pekenalan dan kekompakan
Peserta dibagi dalam 2 kelompok.

1. Kedua regu saling berhadap-hadapan.
 2. Tetapi diantara kedua regu itu dibentangkan kain yang lebar, sehingga kedua regu tidak dapat saling melihat.
3. Permainannya ialah : setiap regu menentukan 2 wakilnya untuk menebak 2 wakil kelompok lain tetapi juga ditebak.
4. Wakil kedua kelompok diberi tanda kain merah di kakinya.
5. semua kelompok berbaris bersaf dan berlutut.
5.  para pemain tidak boleh saling memperlihatkan kaki atau sepatu agar kain dari wakil tidak terlihat.
6. Pemimpin/pembina menghitung sampai 3 dan pada hitungan ketiga itu kain diturunkan tiba-tiba.
7. Kedua wakil itu harus adu cepat untuk menebak siapa wakil lawannya.
8. Wakil regu yang cepat menebak dengan tepat, mendapatkan angka untuk regunya.

Demikian Postingan saya kali ini, untuk melihat Permainan Pramuka Part 2, klik disini.
Permainan Pramuka Part 2

0 komentar:

Posting Komentar

Please Give Comments To The Perfection Of This Article